CARA MEMBUAT SUP BUNGA TELUR ENAK KOMPLIT

Salah satu resep sup yang cukup digemari dan mungkin belum banyak orang yang tahu adalah Sup kembang telur atau sup bunga telur . Bahan da...




Salah satu resep sup yang cukup digemari dan mungkin belum banyak orang yang tahu adalah Sup kembang telur atau sup bunga telur. Bahan dasar yang digunakan untuk membuat sup kembang telur  tentulah telur ayam, tetapi telur yang digunakan hanyalah bagian putih telurnya saja.

Kenapa bisa disebut sup bunga telur, ini disebabkan karena bentuk putih telur dalam memasakkan bisa menyerupai serat serat bunga. Nah bagi Anda yang ingin mencoba membuat resep unik sup bunga telur, siapkan  terlebih dahulu bahan dan bumbu yang diperlukan.


BAHAN & BUMBU SUP BUNGA TELUR


BAHAN :
Kaldu ayam 1250 ml
Putih telur 3 butir
Tahu cina yang dipotong persegi bentuk dadu 200 gr 
Daun bayam 80 gr
Batang serai yang telah dimemarkan : 2 batang
Wortel : sesuai selera

BUMBU :
20 gram laos yang telah diiris tipis
5 sendok makan kecap ikan
2 batang daun bawang, diiris tipis tipis
¼ sendok teh garam
¼ sendok teh lada halus

CARA MEMBUAT SUP BUNGA TELUR


1. Air kaldu dipanaskan kemudian masukkan laos dan serai serta dimasak sampai mendidih.
2. Ketika supnya sudah beraroma, segera angkat laos dan serainya kemudian dipanaskan kembali.
3. Masukkan tahu, wortel, kecap ikan, lada halus ke dalam sup jangan lupa tambahkan bayam
4. Tuangkan putih telur secara bertahap sampai terbentuklah seperti serat bunga.
5. Sajikan dalam keadaan hangat disertai taburan bawang goreng atau daun bawang diatas sup.

Cukup mudah bukan ? cara membuat sup bunga telur ini. Sup tersebut bisa dihidangkan bersama nasi ataupun dimakan secara langsung dalam keadaan hangat hangat. Sup ini juga sangat cocok disantap dalam cuaca yang dingin seperti di malam hari.

Baca juga : Resep sup kacang merah


Related

Resep Masakan 5713157747445224776
item