RESEP SAYUR GAMBAS MASAK SANTAN

Gambas merupakan jenis buah / sayuran yang bisa digunakan untuk sayur bening dan juga sayur santan. Tumbuhan Gambas hidup dengan merambat. ...




Gambas merupakan jenis buah / sayuran yang bisa digunakan untuk sayur bening dan juga sayur santan. Tumbuhan Gambas hidup dengan merambat. Sayur gambas juga baik dikonsumsi oleh ibu ibu hamil. Berikut ini adalah resep gambas masak santan yang bisa Anda coba dirumah.

Bahan-bahan :

2 buah gambas
1 ons udang basah
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah cabai merah
1/2 buah kelapa
1 iris lengkuas
1/2 sendok teh terasi air asam, garam, secukupnya

Cara Memasak sayur Gambas Santan :

Gambas dibersihkan, dibuang ujung-ujungnya, cuci, diiris-iris membulat setebal 1 cm. Kelapa diparut dijadikan 2 galas santan kental. Udang dikupas kulitnya, cuci bersih, tiriskan. Kupas bawang merah, bawang putih, cabal merah dibuang isinya, cuci, ketiganya diiris tipis-tipis. irisan bawang merah, bawang putih, cabai merah ditumis dengan sedikit minyak sampai tercium aromanya, masukkan udang, aduk sampai rata. Apabila udang telah berubah warnanya, masukkan irisan gambas, tuangkan santan dan 1 sendok makan air asam, terasi, garam, secukupnya, aduk dengan sempurna.

Sayur gambas masak santan siap dihidangkan. Selamat mencoba !


Related

Resep Masakan 7606096662259113896
item