CARA MEMBUAT & MENATA RUANG MAKAN AGAR LEBIH MENARIK & NYAMAN

Membuat & menata ruang makan dirumah - Seperti namanya, ruang makan merupakan sebuah ruang yang diperuntukan atau difungsikan sebagai ...




Membuat & menata ruang makan dirumah - Seperti namanya, ruang makan merupakan sebuah ruang yang diperuntukan atau difungsikan sebagai tempat makan, termasuk untuk acara-acara khusus, semisal makan malam bersama tamu. Oleh sebab itu, mendesain ruang makan lebih cantik akan membuat aura rumah tampak berbeda. Misalnya saja dengan mencoba menerapkan tips membuat dan menata ruang makan pada artikel yang akan dibahas dibawah ini.

Menata ruang makan memang agak mudah mudah susah, apalagi ruang makan ini juga termasuk kedalam dapur kering sehingga posisi tempat makan haruslah sesetrategis mungkin. Selain sebagai tempat makan ruang makan bisa juga digunakan untuk tempat bersantai minum teh, ngopi atau sekedar berkumpul bersama keluarga. Pemilihan meja dan kursi yang tepat juga menjadi kuncinya, pembahasan lebih lengkap simak tips berikut.

TIPS PERENCANAAN MENATA RUANG MAKAN


1. PENCAHAYAAN DI RUANG MAKAN

Pencahayaan sangat penting pada ruang makan, karena dapat memberikan kesan yang berbeda dari ruang lainnya. Berbicara tentang pencahayaan sendiri, lampu gantung adalah pilihan terbaik. Misalnya saja Anda bisa memlih chandelier, dengan lampu tunggal berukuran besar dan anak lampu dengan jumlah yang cukup.

Mungkin Anda bertanya, mengapa harus memerlukan anak lampu. Hal ini dilakukan karena lampu gantung tunggal terkadang belum cukup untuk menyinari ruang makan. Oleh sebab itu, tidak salah Anda juga menambahkan sumber pencahayaan lain. Misalnya dengan sconce yang biasa ditempatkan di atas bufet, atau dimmer yang pencahayaannya bisa dikontrol.

2. PEMILIHAN MEJA & KURSI RUANG MAKAN

Meja terbaik untuk ruang makan adalah yang berukuran sesuai dengan luas dari ruangan tersebut. Agar fungsinya bisa lebih efektif, meja bisa lebih bergaya minimalis modern. Unsur flat dari gaya minimalismembuatnya lebih efektif daripada gaya-gaya yang mewah. Namun hal tersebut tetap menjadi pilihan keinginan Anda.

Selain meja, sebenarnya pada ruang tamu juga bisa ditambahkan furnitur penting lain. Misalnya saja bufet ataupun credenzas. Fungsinya untuk menyimpan makananpenutup, lilin, dan sejenisnya. Namun penempatannya sebaiknya sekitar tiga kaki dari meja utama.

3. PENAMBAHAN DEKORASI UNTUK RUANG MAKAN

Jika ruang makan Anda ingin lebih berbeda, maka lakukan dekorasi. Ada banyak hal yang bisa ditambah dari sebuah ruang makan. Misalnya saja Anda bisa memberikan sentuhan pola dan seni pada kain meja makan dan kursi. Anda juga bisa menempatkan ruang makan dengan jendela yang cukup besar. Pada siang hari, cahaya yang masuk akan mempercantik ruangan sedangkan pada malam hari akan membuatnya tampak lebih romantis. Jangan lupa untuk menambahkan tirai.

Wallpaper dinding juga bisa Anda gunakan untuk mempercantik ruang. Pengaplikasian pola, warna, serta gambar dari wallpaper bisa disesuaikan dengan keinginan. Namun perhatikan kualitasnya, sehingga tidak mudah rusak.

4. PENGADAAN TABLEWARE

Bila ruang makan Anda masih tersisa banyak lahan, maka Anda bisa menempatkan satu lagi bufet. Apa fungsinya? Kurang lebih untuk menyimpan perkakas makan, seperi piring dan gelas. Perkakas di dalam bufet bisa digunakan pada acara-acara penting dan bisa dijadikan hiasan sehari-hari.

5. PENATAAN DI RUANG MAKAN

Tips membuat dan menata ruang makan selanjutnya adalah proses penataan ruang. Ada banyak desain ruang makan yang saat ini bisa dengan mudah Anda cari referensinya. Misalnya saja Anda bisa menggabungkan ruang makan dengan dapur.

6. CONTOH & MODEL RUANG MAKAN

Berikut ini adalah contoh contoh ruang makan yang bisa anda aplikasikan kedalam ruang makan dirumah anda.











Itulah cara membuat & menata ruang makan dirumah agar lebih menarik dan tentunya lebih nyaman. Sebagai tips terakhir, tambahkan juga sekat dari kaca ataupun rak dari kayu untuk meningkatkan nilai artistiknya. Bila ingin terpisah, Anda bisa mendekatkan ruang makan dengan taman, sehingga view dari dalam bisa sangat indah.


Related

Desain 1145749993050312516
item