CARA BUDIDAYA IKAN MAS TEBAR BENIH, PERAWATAN, HINGGA PANEN

Budidaya ikan mas bisa dilakukan pada berbagai media kolam baik tanah, cor (permanen), ataupun terpal. Ikan mas merupakan ikan air tawa...




Budidaya Ikan Mas
Budidaya ikan mas bisa dilakukan pada berbagai media kolam baik tanah, cor (permanen), ataupun terpal. Ikan mas merupakan ikan air tawar yang mempunyai banyak nilai gizi. Jenis ikan ini menjadi salah satu bahan makanan yang "ramah" konsumen, selain ikan lele, mujahir & nila. Untuk memperoleh bibit ikan mas, terlebih dahulu harus menyiapkan ikan mas dewasa jantan dan betina. Ikan mas harus dipisahkan antara yang betina dan yang jantan (diberok) selama kurang lebih 3 hari, barulah kemudian dipijahkan atau dikawinkan.

Sedangkan kolam untuk pemijahan pun juga harus dikeringkan terlebih dahulu selama kurang lebih 5 sampai 7 hari untuk menghilangkan parasit dan membunuh bakteri. Setelah dasar kolam sudah benar-benar kering, alirkan air bersih untuk mengisi kolam setinggi 65 cm. Pada kolam tersebut hendaknya dilengkapi dengan kakaban yaitu ijuk atau sabut kelapa yang tengahnya dijepit dengan dua bilah bambu sebagai tempat untuk bertelur ikan mas. Letakkan kakaban tersebut 10 cm dibawah permukaan air.

Barulah induk jantan dan betina yang telah dipisahkan tadi di masukkan kedalam kolam dan beri makanan yang cukup sehingga terjadi pembenihan. Telur yang dihasilkan akan menempel pada kakaban yang telah disediakan tadi, kemudian segera pindahkan kakaban yang telah berisi telur kedalam kolam penetasan yaitu kolam segi empat yang keadaan airnya jernih dan sinar matahari sampai pada dasar kolam. Setelah telur menetas, ambil kakaban untuk dipasang kembali pada kolam pembenihan, sedangkan ikan yang baru menetas dipindahkan ke kolam pemeliharaan.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam budidaya ikan mas:

Cara Budidaya Ikan MAS


1. PEMELIHARAAN & PERAWATAN


Kolam berbentuk segi empat sebaiknya dipermanen seluruh sisinya, baik dinding maupun dasar kolam. Sirkulasi air juga harus diperhatikan, air harus dapat mengalir sepanjang waktu dan dalam jumlah yang besar. Dasar kolam seabiknya dibuat miring ke arah pintu pembuangan air yang telah dilengkapi dengan saringan. Pintu pemasukkan juga harus dilengkapi dengan saringan.

2. PENGAIRAN KOLAM


Kolam harus dijaga kesegaran dan kebersihannya, misalnya air yang berasal dari mata air yang jernih, karena air yang jernih dan segar dapat merangsang nafsu makan ikan mas. Kejernigha air dapat dilihat dari dalamnya sinar matahari yang dapat masuk ke dalam lapisan air. Semakin dalam lapisan air yang dapat ditembus oleh sinar matahari maka air itu jernih dan baik untuk budidaya ikan mas.

3. PENEBARAN BENIH IKAN MAS


Penebaran benih ikan mas dikolam sebaiknya dilakukan pada pagi atau sore hari, karena pada pagi dan sore hari suhu air rendah. Penebaran untuk setiap meter kubik air kolam yaitu sekitar 1-2 kilogram. Karena jika terlalu banyak maka akan mempengarhi perkembangan ikan mas tersebut.

4. MAKANAN IKAN


Makanan ikan mas sebaiknya diberikan dalam bentuk pelet yang mengandung unsur-unsur yang diperlukan untuk pertumbuhan ikan mas. Lakukan pemberian makanan secara teratur 3 kali sehari dengan takaran yang sama untuk setiap kali pemberian. Tebarkan makanan pada populasi ikan dan diusahan agar ikan tidak terlalu kenyang. Setelah 25% ikan yang mengerumuni makanan telah meninggalkan tempat makanan, maka sebaiknya pemberian makanan dihentikan.

5. MASA PANEN IKAN MAS


Setelah dalam waktu 6 bulan pemeliharaan, ikan mas dapat diambil hasilnya atau dipanen dengan cara ditangkap atau pengeringan kolam. Jika tujuan budidaya ikan mas itu untuk dijual, maka harus di sortir terlebih dahulu antara yang layak jual dan tidak layak jual.


Related

Ternak 5316880520938478896
item