CARA MEMBUAT MINUMAN SERBUK INSTAN RASA BUAH
http://caramembuatmu.blogspot.com/2014/03/cara-membuat-minuman-serbuk-instan-rasa-buah.html
Cara membuat minuman serbuk sebenarnya merupakan hal yang tidak sulit untuk dilakukan. Banyak sekali contoh minuman serbuk seperti Nutrisari. Nutrisari merupakan merk sebuah minuman sari buah yang dimiliki oleh sebuah perusahaan yang bernama Nutrifood Indonesia. Yang mana kitalebih mengenal merk nutrisari ini identik dengan bahan dasar jeruk (rasa jeruk). Namun, sebenarnya banyak sekali varian dari produk nutrisari ini antara lain rasa jeruk manis, jeruk keprok, jeruk nipis, jeruk mandarin, florida orange, florida orange with lime, american sweet orange, mangga arumanis, jambu biji, leci, orange mango, sweet mango, sweet guava, dan oriental lychee serta red apple. Bahkan baru-baru ini nutrisari mempunyai produk baru yang bernama Nutrisari W’dankyang memiliki empat varian rasa yang berasal dari minuman tradisional daerah, antara lain
• Bajigur, minuman khas jawa barat
• Sari jahe, minuman khas jawa tengah
• Saraba, makassar
• Bir pletok, minuman khas betawi
Minuman serbuk instant seperti nutrisari pada saat ini banyak digemari, karena tidak perlu repot dalam pembuatannya. Apalagi bila ada tamu mendadak dirumah maka kita akan merasa terburu-buru untuk menyiapkan minuman dan kita sendiri lupa membeli sirup atau minuman instant lainnya. Oleh karena itu, sebaiknya kita membuat sendiri minuman instant dirumah sehingga sewaktu-waktu dibutuhkan sudah tersedia.
Nah, minuman instant ada bermacam-macam, bisa berupa sirup cair yang mana dalam penyajiannya cukup menambahkan air dan es batu/es serut. Ada juga yang berupa minuman kemasan siap minum yang harganya tentu lebih mahal, selain itu anda juga harus memperhatikan jumlah kalori, pengawet dan pemanis buatan yang terkandung dalam minuman tersebut.
Apabila kita membuat sendiri tentu akan menghemat biaya dan juga akan memberikan kepuasan tersendiri karena mengetahui secara pasti proses pembuatannya dan bebas dari bahan pengawet dan bahan kimia yang mungkin akan berbahaya bagi kesehatan.
Tertarik untuk mencoba membuat ? Apabila anda tertarik untuk membuatnya, silahkan simak bahan-bahan dan cara membuatnya dibawah ini:
BAHAN UNTUK MEMBUAT MINUMAN SERBUK
• Gula halus ½ kg
• Asam citrun 1 sendok makan
• Essense jeruk 1 sendok makan
• Air jeruk manis 5 sendok makan
• Susu skim kering 2 ons
LANGKAH LANGKAH
1. Campurkan asam citrun, essense jeruk, dan air jeruk manis kemudian aduk hingga merata dan larut.
2. Kemudian campurkan gula halus dalam larutan diatas sambil terus diaduk hingga merata dan jemurlah pada panas matahari sambil terus diaduk sedikit demi sedikit hingga mengering kemudian ayak agar menjadi serbuk halus. Dan agar mutu yang dihasilkan bagus maka tambahkan susu skim kering.
3. Sedangkan untuk penyajiannya, takarannya adalah 1 sendok makan bisa digunakan untuk 1 gelas air
Note: Tips diatas adalah cara membuat minuman serbuk rasa jeruk, apabila anda menghendaki rasa lain silakan ganti essense jeruk dengan essense lain sesuai selera anda.